Cara kirim HP lewat TIKI memang seringkali ditanyakan oleh banyak pelanggan baru ataupun lama. Pasalnya metode mengirim handphone melalui jasa ekspedisi tersebut berbeda dengan pengiriman barang pada umumnya.
Sama halnya cara kirim surat lewat TIKI, mengirim HP melalui jasa ekspedisi ini terdapat ketentuan khusus. Beberapa di antaranya pelanggan wajib memberikan lapisan karton guna membungkus handphone.
Tujuannya adalah untuk meminimalisir terjadinya kerusakan pada perangkat handphone selama pengiriman menuju lokasi tujuan. Namun di dalam cara kirim HP lewat TIKI terdapat beberapa syarat di mana perlu kalian ketahui.
Tak hanya syarat saja, tetapi biaya juga perlu diperhatikan ketika ingin mengirim perangkat handphone melalui jasa ekspedisi ini. Berikut adalah syarat, tarif serta cara kirim HP lewat TIKI.
Daftar Isi
Syarat Kirim HP Lewat TIKI
Perlu diketahui pihak TIKI menerapkan beberapa syarat untuk seseorang di mana ingin melakukan pengiriman HP. Untuk syarat-syaratnya ini memang wajib dipenuhi oleh setiap pelanggan. Apabila salah satu persyaratan tidak terpenuhi, maka secara otomatis permintaan kirim HP lewat TIKI akan ditolak.
Namun tak perlu khawatir, karena persyaratan kirim HP lewat TIKI terbilang cukup mudah dan sederhana. Sayangnya tak sedikit orang kerap mengalami kebingungan terhadap syarat-syaratnya, karena tidak adanya informasi mengenai hal itu. Berikut adalah syarat kirim HP lewat TIKI.
- Pengirim dilarang memasukkan kiriman terlarang berupa barang berbahaya, seperti mudah meledak, terbakar ataupun obat-obatan terlarang.
- Jika terjadi penyitaan, pemusnahan maupun penahanan dari pihak berwenang yang dapat menimbulkan kerusakan atau kehilangan, bukan menjadi tanggung jawab pihak TIKI dan tidak bisa dituntut.
- Apabila pengirim memasukkan barang terlarang, maka harus bertanggung jawab secara hukum guna menanggung segala risiko ataupun biaya lainnya.
- Pengirim wajib memberikan detail informasi akurat kepada TIKI tentang isi kiriman.
- Pengirim harus bisa menjamin bahwa menjadi pemilik sah atau berhak atas terhadap kiriman di mana diserahkan kepada TIKI.
- TIKI berhak memeriksa kesesuaian antara isi kiriman dengan pernyataan dari pengirim.
- Pernyataan pengirim menjadi pengakuan sah di mana dipercayai pihak TIKI dan sifatnya mengikat.
Cara Kirim HP Lewat TIKI
TIKI termasuk sebagai salah satu perusahaan jasa ekspedisi terbaik di Indonesia yang menyediakan berbagai jenis layanan. Salah satu pelayanan di mana kerap digunakan oleh pelanggannya adalah kirim HP. Mengirim handphone melalui TIKI memang terbilang cukup mudah serta praktis daripada jasa ekspedisi lainnya.
Namun beberapa pelanggan seringkali mengalami kebingungan terhadap cara kirim HP lewat TIKI. Pasalnya ketika ingin menggunakan pelayanan tersebut, seseorang diharuskan melalui langkah-langkah terlebih dahulu. Adapun langkah di mana perlu diperhatikan jika ingin menerapkan cara kirim HP lewat TIKI, seperti:
1. Cek Kondisi HP
Langkah pertama di dalam cara mengirim HP lewat TIKI adalah mengecek kondisi perangkat terlebih dahulu. Pastikan kondisinya normal serta tidak ada kendala sama sekali. Hal itu bertujuan guna mencegah berbagai kendala selama proses pengiriman lewat jasa ekspedisi TIKI.
2. Mematikan HP
Tidak hanya mengaktifkan mode pesawat saja, tetapi amat disarankan agar mematikan perangkat HP ketika hendak dikirimkan. Pada dasarnya tidak ada alasan khusus harus menonaktifkan handphone. Namun biasanya pengiriman membutuhkan waktu selama berhari-hari, sehingga lebih baik dimatikan.
3. Bungkus dengan Bubble Wrap
Langkah selanjutnya adalah membungkus HP menggunakan bubble wrap. Penggunaan bahan tersebut sangat dianjurkan pada ponsel yang tidak tersedia dusbok. Ketika membungkus HP dengan dengan bubble wrap, maka secara otomatis mampu mencegah terjadinya kerusakan.
4. Masukkan ke Dalam Kardus
Tak hanya bubble wrap, kalian juga bisa memasukkan HP ke dalam kardus jika diperlukan. Adanya bahan ini dapat memberikan keamanan terhadap kondisi barang ketika dikirim lewat TIKI. Kalian bisa menyesuaikan kardus dengan ukuran perangkat handphone.
5. Tulis Informasi
Langkah berikutnya pada cara mengirim paket HP lewat TIKI adalah menulis informasi. Untuk informasinya dapat berupa nama, alamat lengkap dan nomor HP pengirim ataupun penerima paket. Pastikan agar menuliskannya sesuai dengan data yang valid.
6. Bawa Paket ke Kantor Cabang TIKI Terdekat
Jika proses packing HP sudah selesai, maka selanjutnya bisa mengunjungi kantor cabang TIKI terdekat dengan membawa paket. Kemudian sampaikan kepada petugas bahwa kalian ingin mengirimkan barang. Lalu staf TIKI akan meminta persetujuan pelanggan guna menambahkan kemasan serta biaya asuransi.
7. Pembayaran
Kemudian pihak pengirim akan diminta membayarkan ongkir pengiriman HP oleh TIKI. Untuk besaran tarif pengirimannya dapat menyesuaikan terhadap tujuan, jarak serta berat paket.
8. Mendapat Resi
Setelah melakukan pembayaran biaya pengiriman, kalian akan mendapatkan nomor resi dari pihak TIKI. Hal tersebut nantinya dapat digunakan untuk melacak keberadaan atau posisi paket sudah sampai mana.
Biaya Kirim HP Lewat TIKI
Perlu diketahui bahwa ongkir kirim surat lewat TIKI berbeda dengan biaya pengiriman HP. Meskipun kedua layanan tersebut sama-sama menggunakan sistem perhitungan berdasarkan jarak, tetapi ongkos kirim pengiriman perangkat handphone cenderung lebih mahal.
Walaupun demikian, pihak TIKI juga kerap memberikan promo menarik seperti potongan biaya beberapa persen pada layanan kirim HP. Hal itu diberikan oleh jasa ekspedisi tersebut guna menarik banyak pelanggan. Dengan begitu kalian bisa memanfaatkan promo untuk menghemat anggaran kirim HP.
Lantas berapa sebenarnya biaya kirim HP lewat TIKI? Untuk biayanya sendiri diperkirakan berada pada kisaran Rp 15.000 – Rp 30.000. Apabila dibandingkan dengan jasa ekspedisi lainnya, maka besaran ongkir di perusahaan tersebut tergolong lebih murah.
Namun perlu diketahui kembali bahwa informasi tentang biaya mengirim HP lewat TIKI ini bisa saja berubah sewaktu-waktu. Pasalnya pihak perusahaan ini memiliki kebijakan tersendiri dalam menentukan besaran biaya pengiriman tersebut.
Di sisi lain TIKI nominal biaya kirim handphone lewat TIKI dapat ditentukan berdasarkan pada pemilihan jenis layanan. Umumnya pelayanan dengan durasi waktu lebih cepat akan menelan ongkir lebih mahal.
Kesimpulan
Mungkin itu saja pembahasan mengenai cara kirim HP lewat TIKI lengkap dengan syarat serta biaya pengiriman. Sebelum menggunakan layanan tersebut, pastikan agar kondisi handphone dalam keadaan normal tanpa ada kendala. Demikianlah ulasan singkat ini, semoga dapat bermanfaat bagi kalian di mana penasaran terhadap cara kirim ponsel lewat TIKI.